Topik

Bagaimana nih cara agar lebih banyak perempuan Indonesia suka berolahraga?

...

Gak banyak anak perempuan yang punya cita-cita menjadi atlet. Akibatnya, ketika Olimpiade, SEA Games dan kompetisi bergengsi lainnya, Indonesia tidak selalu mengirimkan atlet perempuan di tiap cabang olahraga dalam jumlah memadai. Hal ini juga berarti peluang Indonesia keluar sebagai juara pun berkurang.

Menyadari kondisi ini, Pemerintah Indonesia lagi nyiapin Desain Besar Keolahragaan Nasional 2021-2024 buat bikin ekosistem olahraga nasional yang bisa jadi fondasi bagi masa depan prestasi olahraga Indonesia. Prestasi tidak bisa dicapai secara kebetulan dan instan, maka perlu disiapin sistem pembinaan prestasi buat para atlet yang melibatkan banyak pihak. Desain besar ini juga sejalan dengan persiapan Indonesia sebagai tuan rumah Olimpiade 2032. 

Salah satu target yang mau dicapai Indonesia adalah masuk sebagai 10 besar pada Olimpiade 2032. Pemerintah juga sudah menetapkan 5 cabang olahraga yang menjadi unggulan diantaranya angkat besi, atletik, bulutangkis, panjat tebing, dan tinju. Nah, kontribusi kemenangan atlet perempuan Indonesia bisa jadi faktor kunci supaya bisa mencapai target ini. Atlet perempuan punya peluang tinggi buat keluar jadi juara karena jumlah pesaing yang relatif minim. 

Orang Indonesia minim gerak!

Tapi, gimana bisa Indonesia punya banyak atlet, kalau masyarakatnya sendiri nyatanya baru 34% yang suka berolahraga. Semakin banyak yang olahraga tentunya akan meningkatkan makin banyak orang, khususnya anak-anak yang punya minat untuk jadi atlet. 

Terus, kalau anaknya sudah suka olahraga dan ternyata juga berbakat, jalan panjang berliku perlu ditempuh untuk akhirnya jadi atlet. Bibit-bibit muda yang tersebar di penjuru Indonesia  perlu ditemukan, dibina, hingga siap dilepas di berbagai kompetisi bergengsi. Peran Kemenpora aja belum cukup. Butuh koordinasi dari tingkat daerah ke pusat agar bibit-bibit unggulan ini bisa ditemukan, direkomendasikan, dan didukung supaya berhasil jadi atlet berprestasi.

Yang gerak aja minim, gimana mau punya banyak atlet perempuan?

Jumlah atlet perempuan yang masih sedikit ini salah satunya karena belum banyak anak perempuan yang punya cita-cita menjadi atlet. Peran keluarga dan lingkungan terdekat anak kasih pengaruh besar buat pilihan karir sang anak. Agar bisa jadi atlet, orang tua perlu kasih izin anaknya yang baru berusia 10-13 tahun untuk masuk pelatihan sebagai calon atlet. 

Peran sekolah dan pendidikan tinggi juga besar buat kasih peluang ke siswanya untuk bisa meneruskan pendidikan sembari berlatih sebagai atlet. Banyak calon atlet gugur ketika mereka harus pilih antara kuliah atau masuk pelatnas. Sistem pendidikan dan kurikulum yang ada saat ini belum kasih dukungan perjalanan karir seorang atlet, bahkan di jurusan olahraga sekalipun. Belum lagi, fasilitas olahraga di tingkat sekolah atau lingkungan tempat tinggal anak perempuan yang membatasinya buat asah minat dan bakatnya (hanya cabang2 seperti sepak bola, badminton, basket terus biasanya lapangannya dikuasai anak laki-laki, jadi minder deh).

Tantangan lain bagi anak perempuan adalah ketika masuk masa pubertas. Remaja perempuan mulai sadar kondisi tubuh dirinya dan lingkungan sekitarnya. Latihan yang harus dilakukan buat jadi atlet bisa mengubah penampilan fisik yang sebagian besar dihindari oleh remaja perempuan, misal kulit menggelap, tubuh kekar dan sebagainya. Hal ini terlihat dari menyusutnya jumlah atlet perempuan ketika memasuki usia 18 tahun ke atas (atlet profesional).

Nah, jadi menurutmu, bagaimana nih cara agar lebih banyak perempuan Indonesia suka berolahraga?

  • Gimana cara supaya gak banyak orang yang mager alias males olahraga?

  • Gimana cara supaya anak laki-laki dan perempuan punya akses yang sama buat asah minat dan bakatnya di berbagai cabang olahraga?

  • Gimana caranya biar anak perempuan tetap nyaman dengan citra tubuhnya dan pede untuk aktif berolahraga?

Klik tombol "Sumbang Ide" dan bagikan idemu di situ yah!

Topik ini merupakan kolaborasi dengan
Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia

Gimana ya cara ikutan nyumbangin ide?

Pilih topik yang kamu inginkan

Kamu bisa pilih topik yang paling menarik buatmu.

Sampaikan idemu

Sampaikan idemu dengan menjawab pertanyaan topik yang tersedia melalui tulisan, foto atau video berisi visualisasi idemu.

Tungguin pengumumannya

Nah, nantikan pengumumannya. Kamu bisa cek di website ini atau di emailmu untuk dapat info ide-ide yang terpilih.

Pertanyaan yang paling sering ditanyakan

Semua pihak boleh ikut berkontribusi dalam bentuk menyampaikan ide dan/atau tulisan yang bisa jadi pemantik dalam merancang Indonesia.


Bisa masukkan idemu di sini.


Kami akan mengkurasi ide yang masuk. Merancang.id menerima beragam topik yang dapat membawa perbaikan buat Indonesia.


Boleh banget, terutama jika kamu bisa menyampaikan penjelasan tambahan yang dapat memperkuat ide tersebut.